10 Peluang dan Prospek Kerja Psikologi Pilihan Terbaik

Jurusan Psikologi merupakan salah satu jurusan yang juga popular setelah jurusan kedokteran. Tiap tahun, jumlah peminat jurusan ini selalu membludak sehingga tingkat persaingannya senantiasa tinggi dan sangat ketat.

Memangnya apa yang membuat jurusan psikologi begitu diminati? Salah satunya karena ia terlihat lebih menyenangkan serta yang pasti adalah pilihan karir lulusan ini begitu luas. Lalu apa saja prospek kerja psikologi? Cari jawabannya di bawah ini.

Prospek Kerja Psikologi dengan Teori-teori Kemanusiaan

Menjadi manusia bisa dikatakan mudah dan sulit. Ia menjadi mudah karena manusia dibekali akal untuk berpikir dengan potensi besar, tapi ia menjadi sulit karena emosi atau perasaan yang kadang tidak rasional untuk diterima.

Untuk itulah studi tentang manusia tidak akan pernah usai. Berbagai ahli kepribadian saling mengemukakan pendapat dan temuan mereka tentang betapa uniknya manusia dengan segala macam emosi dan kecenderungan tingkah laku yang menyertai.

Banyak teori bermunculan untuk lebih mudah mengenali perilaku manusia tersebut. Sebut saja teori MBTI oleh Briggs and Myers, teori ekstrovert dan introvert oleh Carl Jung, maupun teori kepribadian Tes Empat Temperamen berdasarkan medis zaman Yunani kuno.

Adapun teori-teori kepribadian tersebut akan terdengar familiar bagi para pencari kerja yang biasanya akan digawangi oleh tim HRD yang tersusun oleh para lulusan pendidikan psikologi.

Lebih jauh, hal itulah yang tidak jarang akan membuat kita mengidentikkan para lulusan psikologi akan berakhir bekerja sebagai tim rekrutmen perusahaan maupun ahli kejiwaan di Rumah Sakit Jiwa.

Apakah hanya demikian saja prospek kerja psikologi? Adakah jenis karir lain yang bisa Anda jajal dengan berbekal amplop cokelat yang berisi legalisir ijazah pendidikan psikolog Anda?

Daftar Prospek Kerja Psikologi yang Beragam

Jawabannya adalah tentu saja tidak. Jadi seperti yang telah disinggung sebelumnya, jurusan ini memiliki prospek kerja yang cukup luas dan beragam. Apakah saja prospek kerja psikologi itu? Simak penjelasan berikut ini.

1. Tim HRD atau Tim Rekrutmen

Menjaring talent terbaik demi pertumbuhan perusahaan adalah tugas yang biasanya dibebankan pada HRD. Untuk itulah, untuk dapat menggali potensi maupun tipe kepribadian calon pekerja dalam waktu singkat, ilmu seni memahami perilaku manusia adalah yang paling sesuai. Ilmu inilah merupakan sebuah ilmu yang umumnya dipelajari di bangku kuliah sarjana pendidikan Psikologi.

2. Penulis

Sebagai penulis, Anda perlu untuk melek terhadap apa yang diinginkan oleh pembaca beserta kecenderungannya dalam bertingkah laku. Untuk itulah penulis merupakan salah satu prospek kerja psikologi yang bisa Anda pertimbangkan.

Jadi Anda bisa mencoba peruntungan untuk ikut menyemarakkan pentas mencari kerja di lahan basa kreatif di era digital seperti sekarang ini. Sebut saja sebagai content writer, copywriter, dan sebagainya.

3. Marketing atau Tim Pemasaran

Dalam dunia bisnis, mengetahui apa yang diinginkan konsumen secara tepat merupakan salah satu strategi jitu untuk tetap menggerakkan roda bisnis. Untuk itulah bahasan tentang customer behavior akan selalu bersinggungan dengan ilmu kejiwaan atau psikologi.

Nah, mengingat pekerjaan sebagai pemasaran memerlukan analisa penjualan supaya tepat sasaran dan sesuai dengan keinginan pelanggan, maka tidak mengherankan para lulusan jurusan psikologi bisa masuk dalam bidang ini.

4. Guru BK

Bagi sebagian dari kita, ruang BK atau BP merupakan salah satu ruangan yang sebisa mungkin harus dihindari. Ia dikenal sebagai ruangan algojo karena merupakan tempat guru BK mengeluarkan maklumatnya atas segala masalah kenakalan para murid di sekolah.

Adapun untuk menangani kasus kenakalan ini, diperlukan pendekatan khusus untuk memberikan pembelajaran secara psikologis untuk tidak mengulangi keusilan para siswa di kemudian hari.

Pendekatan inilah yang dipelajari oleh para lulusan psikologi. Jadi masalah akan lebih mudah diurai saat jika guru BK menguasai kiat untuk menenangkan gejolak kenakalan di kalangan remaja.

5. Juru Bicara

Juru bicara yang kami maksud adalah juru bicara secara umum, baik itu untuk perusahaan maupun pemerintahan. Lalu apa penjelasan bahwa salah satu prospek kerja psikologi adalah sebagai seorang juru bicara?

Secara sederhana, juru bicara tidak memiliki status quo sebagai pemegang kuasa jenis pekerjaan yang identik dengan ilmu komunikasi ini. Seorang lulusan psikologi biasanya akan akan lebih mudah dalam bermain kata untuk bisa menyihir banyak orang.

Untuk itulah, kami menyatakan bahwa menjadi juru bicara adalah salah satu jenis karir yang bisa dicoba oleh para lulusan Pendidikan Psikologi seperti Anda.

6. Konsultan Karir

Konsultan karir merupakan salah satu pekerjaan yang cukup menjanjikan dewasa ini. Banyak orang yang karena merasa bingung dengan pilihan karir yang ada, mereka akan menggunakan jasa psikolog untuk mengetahui tendensi kemampuannya.

Sebagai lulusan psikologi, hal ini merupakan kesempatan yang baiknya untuk tidak Anda lewatkan. Anda bisa menjadi bagian dari para penasihat untuk orang-orang yang ingin mantab mengetahui jenis pekerjaan yang paling sesuai dengan kepribadian mereka secara akurat.

7. Peneliti atau Market Researcher

Lulusan psikologi seperti Anda juga bisa merambah dunia penelitian. Anda bisa memaksimalkan potensi dan pengetahuan Anda tentang metodologi penelitian. Sebut saja bagaimana caranya menggali informasi dari narasumber melalui penyusunan pertanyaan-pertanyaan yang sesuai.

Selanjutnya data hasil penelitian bisa Anda interpretasi untuk kemudian dijadikan bahan pembuatan keputusan dalam melihat respon pasar terhadap produk-produk yang telah atau yang akan diluncurkan oleh perusahaan.

8. Pengasuh Anak-Anak

Masa pertumbuhan masa kanak-kanak merupakan masa keemasan yang patut diperhatikan oleh para orang tua. Ia menjadi penting karena pada fase inilah, dasar kepribadian seumur hidup insan manusia dibentuk.

Lalu apa kaitannya dengan lulusan psikologi? Mudahnya, Anda akan bertindak sebagai tenaga pendamping yang memastikan pengetahuan maupun pola pengasuhan terhadap anak sudah sesuai demi menghasilkan generasi emas masa depan bangsa.

9. Psikoterapi

Akhir-akhir ini isu kesehatan mental menjadi sangat santer digaungkan. Genderangnya makin nyaring, sehingga profesi psikoterapi menjadi lebih ramai dikunjungi.

Psikoterapi merupakan profesi klinis yang dikendarai oleh para lulusan psikologi. Ia menjadi prospek kerja psikologi yang bisa dikerjakan secara individu maupun kelompok untuk mengatasi kemelut mental seseorang.

10. Industri Media dan Publikasi

Serupa yang telah disebutkan di atas, bahwa jangkauan karir lulusan psikologi juga bisa merambah pada dunia media dan publikasi. Maka tidak mengherankan, Anda bisa menemukan para lulusan psikologi bertebaran menjadi bagian dari tenaga proses produksi tontonan Televisi maupun Film.

Hal ini lagi-lagi karena pendidikan Psikologi berfokus pada perilaku manusia. Sehingga selama di situ ada manusia, maka prospek kerja Psikologi akan selalu tersedia.

Baca juga: Prospek Kerja Agribisnis

Itulah tadi beberapa jenis pekerjaan yang bisa Anda pertimbangkan sebagai seorang lulusan jurusan pendidikan Psikologi. Tak lupa kami sampaikan bahwa semua jenis pilihan karir yang telah kami sebutkan merupakan jenjang karir entry-level yang artinya lebih cocok untuk para sarjana lulusan Psikologi daripada jenjang Magister maupun Doktoral.

Serta perlu kami sampaikan bahwa ada begitu banyak jenis pekerjaan yang hampir tiap hari bermunculan karena efek digitalisasi. Anda bisa memilih apapun jenis pekerjaan yang sesuai dengan passion maupun panggilan hati Anda untuk mengabdi pada kemanusiaan misalnya.