Menganalisis & merencanakan secara menyeluruh seluruh perencanaan kerja otomasi yang telah disetujui dan memastikan seluruh sumber daya (sumber daya manusia, material, alat khusus, peralatan dan layanan).
Meningkatkan produktivitas tenaga kerja dan kualitas kerja dengan mengantisipasi dan menghilangkan potensi penundaan melalui perencanaan kerja yang efektif, untuk mendukung tim pelaksana dan meningkatkan waktu pengoperasian, kesehatan, dan keandalan aset otomatisasi.
Persyaratan:
- Minimal lulusan S1 Teknik Elektrikal dan Teknologi Informasi.
- Pengalaman minimal 2 tahun di bidang otomasi pemeliharaan infrastruktur.
- Keterampilan dasar perangkat lunak MS Office (Word, Excel, Power Point) and Sistem SAP.
Tentang Perusahaan
PT Vale Indonesia Tbk atau PT Vale (sebelumnya bernama PT International Nickel Indonesia Tbk) merupakan perusahan tambang dan pengolahan nikel terintegrasi yang beroperasi di Blok Sorowako, Kabupaten Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan. PT Vale merupakan bagian dari Vale, perusahaan multitambang asal Brasil.
Lihat info : Lowongan Kerja PT Yamaha Motor Manufacturing West Java
Bagi Anda yang sudah memenuhi kualifikasi dan persyaratan diatas serta berminat mengembangkan karir di PT Vale Indonesia Tbk, silakan ajukan lamaran Anda sebelum tanggal expired.